Tindaklajuti Pembahasan CPDOB, Toni Setiawan: Kabupaten Indramayu Barat Sudah Layak Dimekarkan
Terasjabar.co – Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat menindaklanjuti pembahasan Calon Persiapan Daerah Otonomi Baru (CPDOB) Kabupaten Indramayu Barat. Dalam proses pembahasan tersebut Komisi I libatkan Pemerintah Kabupaten Indramayu, BPKAD Provinsi Jawa Barat, Pakar dari Universitas Padjajaran dan Panitia Pembentukan Kabupaten Indramayu Barat (PPKIB).
Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Demokrat Drs. Toni Setiawan, M.IPol. menyebutkan, Kabupaten Indramayu Barat merupakan salah satu daerah persiapan otonomi baru yang diusulkan Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama DPRD dalam Sidang Paripurna yang digelar pada maret lalu.
“Kami menindaklanjuti amanat paripurna, sehingga perlu pembahasan lanjutan,” ujar Toni, Kamis (8/4/2021).
Toni menilai, usulan pembentukan Kabupaten Indramayu Barat dapat dikatakan sudah layak untuk dilakukan pemekaran. Hanya saja dari penilaian atau indikatornya masih yang menjadi PR agar lolos dalam tiga tahun masa penilaian.
Hal itu kata Toni bisa dilakukan dengan adanya dukungan DPRD dalam mendukung usulan Indramayu Barat sebagai kabupaten.
“Contohnya, dewan mendukung penuh dari sektor penganggaran untuk SMA dan SMK yang menjadi tanggung jawab provinsi,” ucapnya.
Dia mengharapakan, bahwa upaya memperjuangkan Kabupaten Indramayu Barat ini harus terus dikawal. Bahkan, proses persiapan harus dilakukan dengan matang dan didukung penuh Pemerintah Kabupaten Indramayu sebagai daerah induk. Selain itu, kinerja pemerintah provinsi juga berperan penting untuk turut mengawal dan memperjuangkan proses pemekaran ini.
“Selama tiga tahun masa penilaian ini yang harus betul-betul diberikan insentif yang memadai dalam bentuk dukungan anggaran. Hal itu penting dilakukan supaya kemajuannya nampak sehingga dapat tercapai yang namanya pemekaran,” katanya.
Leave a Reply