KPU Rumuskan 6 Tema untuk Debat Pilgub Jawa Barat 2024
Terasjabar.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat menggelar forum diskusi dengan tujuh perumus untuk menentukan tema dalam debat terbuka Pilgub Jabar, Rabu (9/10/2024).
Ketujuh perumus tersebut terdiri dari budayawan, tokoh masyarakat, dan akademisi. Selain itu, Badan Perencanaan Daerah Jawa Barat serta perwakilan komunitas disabilitas turut hadir, untuk memberikan masukan terkait debat.
“Ada enam tema debat yang nantinya masing-masing akan dibagi di dalam tiga kali debat terbuka calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Barat,” ujar Ketua KPU Jawa Barat Ummi Wahyuni di kantor KPUD Jabar, Jl. Garut, Kota Bandung, Rabu (9/10/2024).
Sementara itu, salah satu anggota Tim Perumus Debat Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar, Yusfitriadi, menjelaskan rumusan akan selaras dengan program Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Oleh sebab itu, pihaknya akan menentukan tema debat terkait tata kelola pemerintahan, sumber daya manusia, infrastruktur, singronisasi pusat dan daerah, pertanian serta disabilitas.
“Kalau tadi melihat paparannya itu semua aspek dari mulai tata kelola pemerintahan, SDM, infrastruktur, sinkronisasi pusat dan daerah, pertanian termasuk inklusivitas program pemerintah,” tambah Yusfitriadi.
Debat akan dilaksanakan di tiga daerah, yaitu Kabupaten Bogor pada 11 November, Bandung pada 17 November, dan Cirebon pada 23 November 2024.
Leave a Reply