Malam Tahun Baru, Polda Jabar Batasi Jam Operasional Tempat Hiburan

Terasjabar.co – Polda Jawa Barat bakal menggelar rapat koordinasi terkait pengamanan pesta tahun baru. Polda Jawa Barat menjamin pesta perayaan tahun baru berlangsung aman.

Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengatakan keberhasilan pengamanan pesta tahun baru pada tahun sebelumnya menjadi landasan evaluasi untuk pengamanan pesta tahun baru nanti.

“Selasa depan kita akan rapat koordinasi lintas sektora. Berharap semua aman dan terkendali seperti tahun sebelumnya,” kata Agung usai menghadiri HUT Polairud ke 68 di Ditpolairud Polda Jawa Barat, Kota Cirebon, Selasa (4/12/2018).

Saat disinggung mengenai aturan pengoperasian tempat hiburan pada pesta tahun baru, Agung mengatakan Polda Jawa Barat akan membatasi jam operasional tempat hiburan. Kondisi tersebut, lanjut dia, untuk mengantisipasi adanya hal-hal negatif.

“Seperti tahun sebelumnya, tempat-tempat hiburan itu ada perizinan. Kemudian, jam operasionalnya juga ada batasan waktunya,” ucapnya.

Selain itu, Agung mengaku telah tengah menggelar razia untuk mengantisipasi penggunaan petasan pada pesta perayaan tahun baru. “Penggunaan petasan dilarang,” katanya.

Bagikan :

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

seventeen − four =