Hj. Lilis Boy: Demokrat Cianjur Siap Jalankan 14 Agenda Perubahan dan Perbaikan AHY

Terasjabar.co – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah menyampaikan pidato politik bertema 14 agenda perubahan dan perbaikan yang diusung partai berlambang bintang mercy itu dalam menyongsong Pemilu 2024 pada Jumat (14/7/2023) lalu.

Adapun ke 14 agenda perubahan dan perbaikan Partai Demokrat tersebut diantaranya adalah:

  1. Meningkatkan kesejahteraan rakyat agar hidupnya makin layak.
  2. Meningkatkan ketersediaan lapangan pekerjaan untuk rakyat, termasuk generasi muda dan kaum perempuan.
  3. Meningkatkan perlindungan dan bantuan kepada UMKM melalui pelatihan, akses permodalan, dan pemasaran.
  4. Melanjutkan dan menghidupkan kembali semua program-program Pro-Rakyat era Pemerintahan Presiden SBY.
  5. Meningkatkan kembali pertumbuhan ekonomi menuju 6 persen atau lebih.
  6. Menggalakkan dan meningkatkan investasi serta dunia usaha agar tercipta lapangan kerja yang lebih luas, serta penerimaan pajak yang lebih besar.
  7. Menghentikan utang pemerintah dan BUMN yang kelewat besar.
  8. Melanjutkan pembangunan infrastruktur termasuk infrastruktur perdesaan, sebagaimana yang telah dilakukan oleh pemerintahan-pemerintahan sebelumnya.
  9. Meningkatkan pembangunan SDM Indonesia melalui pendidikan berkualitas dan terjangkau, dari Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi.
  10. Meningkatkan infrastruktur dan fasilitas kesehatan serta kualitas dan kemudahan pelayanan kesehatan di seluruh tanah air.
  11. Menyelamatkan bumi dan lingkungan kita yang makin terancam oleh krisis iklim.
  12. Menjamin penegakan hukum (termasuk pemberantasan korupsi) dilaksanakan secara adil dan tidak tebang pilih.
  13. Mengembalikan ruang kebebasan untuk rakyat termasuk kemerdekaan pers.
  14. Menegakkan kembali kesetaraan dan keseimbangan antar lembaga negara, sesuai prinsip “checks and balances” dalam sistem presidensial.

“14 Agenda Perubahan dan Perbaikan ini merupakan proposal yang ditawarkan Partai Demokrat kepada rakyat Indonesia, dan akan diperjuangkan secara maksimal jika kelak Partai Demokrat dipercaya rakyat pada Pileg 2024, dan bakal capres-cawapres yang diusung Partai Demokrat memenangkan Pilpres 2024,” kata Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Cianjur Hj. Lilis Boy, Selasa (22/8/2023).

Lebih lanjut Hj. Lilis menjelaskan, 14 agenda perubahan dan perbaikan ini dirumuskan berdasarkan hasil tatap muka dan dialog antara AHY, angota DPR/DPRD Provinsi, Kota, dan Kabupaten, serta kader-kader utama Partai Demokrat dengan masyarakat ketika melaksanakan safari politik di seluruh di Indonesia.

“14 agenda perubahan dan perbaikan ini dirumuskan berdasarkan hasil tatap muka dan dialog antara AHY, angota DPR/DPRD Provinsi, Kota, dan Kabupaten, serta kader-kader utama Partai Demokrat dengan masyarakat ketika melaksanakan safari politik di seluruh di Indonesia,” katanya.

Hj. Lilis juga memastikan pihaknya akan menjalankan instruksi dari AHY ikhwal agenda perubahan dan perbaikan nantinya.

“Semangat perubahan dan perbaikan untuk Indonesia terus meluas ke jejaring rakyat di pelosok Cianjur. Kami sebagai kader Demokrat siap untuk menjalankan instruksi dari Mas Ketum AHY,” ujarnya.

Bagikan :

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 × 1 =