Ridwan Kamil Minta Kepala Daerah di Jabar Bentuk Forum CSR
Terasjabar.co – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengajak seluruh kepala daerah di Jawa Barat menerapkan pola birokrasi dinamis. Emil memerintahkan agar kepala daerah di Jawa Barat memanfaatkan Corporate Social Responsibility (CSR) secara optimal.
Emil menjelaskan sebanyak 30 BUMN telah menandatangani kerjasama dengan Pemprov Jawa Barat. Forum CSR pun dibentuk. Langkah Pemprov Jawa Barat, diharapkan Emil, bisa ditiru seluruh kepala daerah guna meningkatkan pembangunan di daerah.
“Dengan pembentukan forum ini, maka pembiayaan pembangunan tidak lagi harus mengandalkan APBD. Kepala daerah, termasuk di wilayah Cirebon ini seharusnya membentuk forum CSR,” kata Emil usai rapat koordinasi bersama Forkopimda se Wilayah III Cirebon di Hotel Prima Kota Cirebon, Jawa Barat, Kamis (22/11/2018).
Tak hanya pembentukan forum CSR, Emil juga menginginkan setiap kepala daerah melakukan gebrakan dengan membentuk tim akselerasi seperti yang ia lakukan.
“Tim akselerasi ini diisi dengan orang-orang yang pintar. Tugasnya untuk mempercepat program-program yang sulit dijangkau dengan sistem birokrasi,” ucapnya.
Lebih lanjut, Emil mengatakan kepala daerah harus memiliki buku kebutuhan pembangunan infrastruktur. Buku tersebut, lanjut dia, bisa menjadi pembahasan antara pemprov dan pemda.
“Kita bisa lihat kebutuhan di daerah itu apa. Nanti kita bisa bantu. Kita juga berharap daerah-daerah membentuk quick respon untuk membantu masyarakat,” ucapnya.
Leave a Reply