Zulkifly Chaniago Berharap Alun-Alun Benteng Bisa Bermanfaat Bagi Masyarakat Kabupaten Subang

Terasjabar.co – Pimpinan dan Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, melakukan kunjungan kerja dalam rangka meninjau pembangunan Alun-Alun Taman Benteng, Kabupaten Subang, Kamis (16/11/2023).

Pada kesempatan kali ini juga turut mendampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, Asep Nuroni beserta mitra kerja Komisi IV.

Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat H. Zulkifly Chaniago, BE. mengatakan, dalam kunjungan tersebut pihaknya memberi masukan terkait pembangunan Alun-Alun Benteng Kabupaten Subang.

“Komisi IV ikut memberikan masukan terkait pembangunan Alun-Alun Benteng Kabupaten Subang seperti pembangunan Alun-alun Benteng harus sesuai dengan Detail Engineering Design (DED) yang dilampirkan sejak awal pembangunan”, kata Zulkifly.

Zulkifly juga berharap Alun-Alun Benteng ini bisa bermanfaat bagi Masyarakat Kabupaten Subang dari berbagai aspek salah satunya aset untuk ekspresi berbudaya di Kabupaten Subang.

“Kami berharap Alun-Alun Benteng ini bisa bermanfaat bagi Masyarakat Kabupaten Subang dari berbagai aspek salah satunya aset untuk ekspresi berbudaya di Kabupaten Subang”, pungkasnya.

Bagikan :

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *