Irfan Suryanagara Tekankan Pentingnya Perda Pajak dan Retribusi Daerah dalam Penguatan Keuangan Daerah

Terasjabar.co – Panitia Khusus (Pansus) II DPRD Provinsi Jabar saat ini tengah membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Provinsi Jawa Barat tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah.

Anggota Pansus II DPRD Jabar dari Fraksi Partai Demokrat Ir. Irfan Suryanagara, M.IPol. menekankan pentingnya Peraturan Daerah (Perda) Pajak dan Retribusi Daerah dalam upaya meningkatkan pendapatan daerah serta memperkuat perekonomian Jawa Barat.

Irfan menjelaskan bahwa Raperda Pajak dan Retribusi Daerah memiliki peran strategis dalam mengoptimalkan pendapatan daerah dan meningkatkan kemandirian keuangan daerah.

“Dengan adanya peraturan daerah yang jelas dan komprehensif, pemerintah daerah dapat menetapkan tarif pajak dan retribusi yang sesuai dengan potensi dan kebutuhan daerah. Raperda Pajak dan Retribusi Daerah menjadi instrumen penting dalam pengelolaan keuangan daerah. Melalui regulasi yang tepat, kita dapat memastikan bahwa pendapatan dari sektor pajak dan retribusi dapat dikumpulkan secara efektif dan efisien,” ujar Irfan Suryanagara kepada Terasjabar.co belum lama ini.

Selain itu kata Irfan, Raperda tersebut juga memberikan dasar hukum yang kuat bagi pemerintah daerah untuk melakukan pengawasan dan penegakan terhadap pelaksanaan pajak dan retribusi.

“Hal ini dapat mencegah potensi penyimpangan, penyalahgunaan, atau penghindaran pajak yang dapat merugikan keuangan daerah”, paparnya.

Irfan juga menekankan perlunya keterlibatan masyarakat dalam pembahasan Raperda Pajak dan Retribusi Daerah. Menurutnya, partisipasi aktif masyarakat dalam menyampaikan pendapat dan masukan akan memperkuat kebijakan yang dihasilkan.

“Penting bagi kita melibatkan masyarakat dalam proses pembahasan Raperda ini. Dengan mendengarkan aspirasi dan masukan dari berbagai pihak, kita dapat menciptakan regulasi yang lebih baik dan berpihak pada kepentingan masyarakat,” tambahnya.

Irfan berharap, dengan adanya regulasi yang kuat dan implementasi yang baik, diharapkan pendapatan daerah dapat ditingkatkan secara signifikan, sumber daya lokal dapat dimanfaatkan dengan baik, serta pembangunan dan perekonomian Jawa Barat dapat terus berkembang secara berkelanjutan.

Bagikan :

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

two × 2 =