Komisi III Tinjau Proyek Kerjasama Investasi Perumahan PT. Jaswita Jabar

Terasjabar.co – Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat melakukan peninjauan lapangan ke lokasi proyek Perumahan Villa Bukit Asri di Babakan Pasirhuni, Desa Pasirnanjung, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Rabu (17/2/2021).

proyek Perumahan Villa Bukit Asri ini merupakan kerjasama investasi antara PT. Jaswita Jabar dengan PT. Tata Optima Prestisa, dengan pembagian hasil 35%:65%.

Ketua Komisi III DPRD Jabar, Hj. Cucu Sugyati, SE., MM. mengatakan, dari hasil peninjauan lapangan ke lokasi proyek perumahan dengan luas 12.382 m² tersebut, kondisi saat ini sudah dibangun sebanyak 120 unit rumah dan sudah terjual.

“Saat ini, kebutuhan perumahan terutama untuk masyarakat menengah kebawah dengan biaya subsidi sangat dicari. Komisi III berharap agar PT. Jaswita dapat membaca peluang itu, tidak hanya berinvestasi saja tapi melakukan sendiri, mulai dari penyediaan lokasi, pembangunan sampai pemasarannya agar hasil keuntungan yang didapat bisa membantu penambahan Pendapatan Daerah”, katanya kepada Agoes Darmadi, SE. selaku Direktur Operasional PT. Jaswita Jabar.

Bagikan :

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

20 − 4 =