Gelar Reses II di Kelurahan Krukut Kecamatan Limo Kota Depok, Irfan Suryanagara Bahagia Banyak Warga Yang Mengagumi Sosok AHY

Terasjabar.co – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari daerah pemilihan (Dapil) VIII (Kota Depok dan Kota Bekasi), Ir. Irfan Suryanagara, M.IPol. melakukan Kegiatan Reses II Tahun Sidang 2021-2022 di Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo, Kota Depok, Rabu (9/3/2022).

Pada kesempatan tersebut Irfan menjelaskan tentang kegiatan reses dan menyerap berbagai aspirasi yang berkaitan dengan bidang tugas di Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat.

Irfan mengatakan, dalam kegiatan reses kali ini pihaknya merasa gembira setelah tau bahwa banyak warga yang mengetahui dan mengagumi sosok Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Titik Reses kali ini membuat diri saya tersenyum gembira, saya terkejut setelah tau bahwa banyak warga yang mengetahui dan mengagumi sosok Ketua Umum AHY”, kata Irfan kepada Terasjabar.co, Rabu (9/3/2022).

Lebih lanjut Irfan mengatakan, hal ini merupakan tanda bahwa Partai Demokrat semakin besar di Kota Depok dan Jawa Barat.

“Mudah-mudahan ini pertanda bahwa Partai Demokrat akan semakin besar di Kota Depok, akan menjadi pemenang khususnya di Jawa Barat, dan menjadikan AHY sebagai Pemimipin Nasional di Tahun 2024”, pungkasnya.

Bagikan :

Leave a Reply

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

nineteen − 10 =