Achdar Sudrajat Apresiasi Program Instalasi Listrik Gratis Bagi Masyarakat Pedesaan
Terasjabar.co – Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat melaksanakan kunjungan kerja ke Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Kamis (07/09/2023).
Anggota Komisi IV DPRD Jabar dari Fraksi Partai Demokrat H. M. Achdar Sudrajat, S.Sos. mengatakan, kunjungan kerja tersebut dalam rangka meninjau Program Kegiatan Listrik Pedesaan Tahun Anggaran 2023.
Achdar mengapresiasi, upaya Pemerintah Pusat dan badan usaha yang telah membantu masyarakat untuk mendapatkan bantuan sambungan listrik.
“Terima kasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam program ini, kami dari Komisi IV akan terus berjuang serta membantu program seperti ini sehingga semakin banyak masyarakat yang kurang mampu terutama di daerah terpencil bisa menikmati listrik”, ujarnya.
Lebih lanjut Achdar menjelaskan, bahwa program bantuan instalasi listrik gratis merupakan bagian dari kegiatan, Corporate Social Responsibility (CSR) dari salah satu perusahaan sektor Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang untuk berpartisipasi dalam program Bantuan Pasang Listrik Baru (BPBL) yang di inisiasi oleh Kementerian ESDM bagi masyarakat kurang mampu yang belum teraliri listrik.
Leave a Reply