Pemprov Jabar Siapkan Lahan Penghubung Tol Cisumdawu-BIJB Kertajati

Terasjabar.co – Pemerintah Provinsi Jabar akan menyiapkan anggaran pengadaan lahan untuk menyambungkan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) dan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka.

Sekda Provinsi Jawa Barat Iwa Karniwa, di Bandung, Rabu mengatakan bahwa anggaran sebesar Rp. 60 miliar sudah dirancang oleh Pemprov Jabar agar proyek Jalan Tol Cisumdawu tuntas bersamaan dengan jalan akses dari Kertajati ke jalan tol tersebut.

“Anggarannya sudah diusulkan, nanti dari seksi empat Jalan Tol Cisumdawu di Dawuan ke Bandara Kertajati,” katanya.

Menurut dia, usulan anggaran tersebut direncanakan dari saat ini agar proses pembebasan lahan bisa dilakukan pada awal 2019. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan BPN Kanwil Jawa Barat agar pembebasan dijalankan.

“Sehingga, begitu masuk Januari 2019, administrasinya beres. Bisa langsung dibayarkan uang ganti ruginya,” kata dia.

Ia mengatakan, upaya ini dilakukan agar dua infrastruktur tersebut terintegrasi dan saling terhubung. Menurut Iwa, dengan perencanaan dini, maka ketika proyek Tol Cisumdawu tuntas seluruh seksi maka urusan akses ke bandara akan mudah.

“Saat ini kami sedang dorong ini dalam rangka percepatan,” katanya.

Bagikan :

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *