Polisi Kawal 14 Titik Demo BBM di Jabar

Terasjabar.co – Polda Jabar siap amankan aksi demonstrasi menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang akan digelar berbagai elemen masyarakat di sejumlah daerah di Jawa Barat, hari ini, Rabu (7/9/2022).

Dari informasi yang diterima, aksi demonstrasi penolakan BBM ini bakal digelar di 14 titik yang ada di beberapa daerah di Jabar.

Salah satunya di Kota Bandung yang akan digelar di dua titik yakni di depan Gedung Sate dan Gedung DPRD Jawa Barat.

“Ada di Karawang kemudian di Kota Bandung itu ada dua titik di Gedung Sate dan DPRD, kemudian Indramayu satu titik, kemudian Subang satu titik, lalu Pangandaran satu titik,” ujar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo kepada wartawan.

Aksi menolak kenaikan BBM ini juga bakal digelar di daerah lainnya. “Kemudian Bogor Kota ini ada dua titik salah satunya di DPRD Bogor kemudian di Kabupaten Bogor ada satu titik lalu Kabupaten Sukabumi terus Garut terus Sumedang lalu Kota Cirebon dan Purwakarta,” katanya.

Polda Jabar siapkan personel untuk melakukan pengamanan secara humanis. “Pengawalan itu tidak menggunakan senjata api sama sekali, jadi betul-betul humanis kita laksanakan,” katanya.

Ia berharap kepada massa aksi untuk dapat menyampaikan aspirasinya tanpa anarkis dan berlangsung secara tertib.

“Ini merupakan dinamika sosial yang terjadi, kebijakan ini juga harus bisa diterima masyarakat agar masyarakat bisa menjalani kondisi sosialnya lebih baik,” katanya.

Bagikan :

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *