Mampu Raih Capaian Positif di Tengah Pandemi, Sugianto Nangolah Apresiasi Bank BJB Cabang Soreang

Terasjabar.co – Wakil Ketua Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat H. Sugianto Nangolah, SH., MH. mengapresiasi, capaian positif Bank BJB Cabang Soreang Kabupaten Bandung. Sugianto menyebut, meskipun di tengah kondisi Pandemi Covid-19 Bank BJB Cabang Soreang mampu memberikan peningkatan pendapatan.

“Alhamdulillah tadi setelah mendengarkan pemaparan dari Pimpinan Bank BJB Cabang Soreang, ternyata pendapatan meningkat walaupun tumbuh tipis tetapi tidak merugi” ucapnya setelah melakukan Evaluasi Kinerja Mitra Kerja Tahun 2020 dan Rencana Kerja Tahun 2021, Selasa (02/2/2021).

Dalam kesempatan yang sama Komisi III DPRD Jabar pun mendorong, supaya BJB lebih menunjukan keunggulan-keunggulan kepada masyarakat secara luas sehingga Bank BJB dapat tumbuh, dan menjadi salah satu bank pilihan utama masyarakat Jawa Barat.

“Tadi kami sampaikan bahwa Bank BJB harus mampu menggali potensi yang menjadi keunggulan bank BJB. Saya berharap Bank BJB harus betul-betul mensosialisasikan (keunggulan) kepada masyarakat, agar kedepannya warga Jawa Barat khususnya di kabupaten soreang menjadi nasabah bank BJB”, katanya.

“Karena bank BJB merupakan bank masyarakat Jawa Barat , keuntungan dari Bank BJB digunakan untuk pembangunan Jawa Barat. Harapan kami semoga tahun ini akan lebih tumbuh besar lagi pendapatannya”, tandas Anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar ini.

Bagikan :

Leave a Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *