Aksinya Viral di Medsos, Emak-Emak Buang Tas Curian ke Sungai
Terasjabar.co – Komplotan emak-emak yang curi tas di Mal Cimahi berhasil ditangkap polisi. Namun, barang bukti dua tas hasil curian tidak ditemukan karena lebih dulu dibuang pelaku ke sungai Citarum.
Aksi pencurian yang melibatkan emak-emak dan dua orang anak ini terekam kamera pengintai toko dan viral di media sosial Youtube. Menyadari aksinya ketahuan, pelaku memutuskan membuang dua tas hasil curian ke sungai Citarum.
“Ketika viral dia ketakutan, ternyata aksinya terekam CCTV. Karena ketakutan, tas itu dibuang di Sungai Citarum,” kata Kapolsek Cimahi Tengah, Kompol Indarto saat ditemui di Polsek Cimahi Tengah pada Kamis (12/7/2018).
Ia menuturkan pengungkapan kasus bermula dari pemeriksaan saksi-saksi. Kemudian keterangan saksi-saksi tersebut mengarah kepada para pelaku berinisial AA, N, dan IM yang saat ini diamankan polisi.
“Setelah melihat CCTV itu kita melakukan mulai penyidikan. Kemudian kita mencari saksi untuk mengetahui siapa tersangka ini. Setelah tahu keberadaan tersangka, kita ajak tiga-tiganya ke Polsek untuk dimintai keterangan,” jelas dia.
Ketika dimintai keterangan, kata Indarto para pelaku suka pada tas yang diambilnya itu tapi tidak ingin membayarnya. Ada dua dua yang berhasil dicuri para pelaku yang diketahui satu keluarga.
“Motifnya hanya ingin memiliki saja karena dia senang dengan tas. Tapi tidak mau membayar.
Aksi pencurian di toko tas Fuffy Shop yang terletak di Jalan Ganda Wijaya, Kota Cimahi itu terjadi pada Sabtu (7/7/2018). Aksinya bermula ketika seorang penjaga toko tengah membereskan dagangannya. Lalu muncul seorang emak-emak dan dua seorang remaja.
Perempuan yang menggunakan pakaian hitam langsung menuju ke deretan tas yang dipajang di tembok. Dia langsung memilih tas dan dilayani penjaga toko. Emak-emak lainnya melihat lihat tas dan seorang remaja berkaca sembari membereskan kerudungnya.
Saat itu perempuan berbaju hitam membawa dua orang anak kecil yang terlihat bermain di area toko.
Di saat penjaga toko sibuk melayani emak-emak berbaju hitam, perempuan berbaju merah langsung mengambil tas selendang dengan warna padu hitam dan cokelat. Tas yang diambil, disembunyikan dibalik badannya.
Sementara saat penjaga toko beralih melayani emak-emak berbaju merah, emak-emak berbaju hitam langsung mengambil tas yang digantung. Tas itu langsung diberikan kepada remaja perempuan yang sedari awal sibuk merapikan kerudungnya.
Hingga akhirnya, remaja perempuan dan emak-emak berbaju merah keluar dari toko sambil membawa dua tas. Sementara emak-emak berbaju hitam, masih sibuk memilih tas yang akhirnya tidak jadi membeli.
Leave a Reply